Pada hari ini Rabu, 19 Februari 2025, Dalam upaya serius memerangi peredaran narkotika, Polres Pesisir Selatan membentuk Kampung Percontohan Anti Narkoba Pasar Lama, Nagari Pasar Lama Muara Air Haji, Kecamatan Linggo Sari Baganti Kegiatan ini bertujuan untuk pencegahan terhadap tindak pidana penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika.
Dalam acara sambutan Wali Nagari Pasar Lama Muara Air Haji Bapak Hannapi menyampaikan rasa terima kasih kepada bapak Kapolres yang telah menobatkan Kampung Pasar Lama sebagai Kampung percontohan anti narkoba beliau berharap semoga dengan adanya gerakan Generasi muda Kampung anti narkoba dapat mengurangi peredaran dan penyalahgunaan narkoba di Kampung Pasar Lama khususnya Nagari Pasar Lama Muara Air Haji.
Disamping itu Camat Linggo Sari Baganti Ibu Mila Marta, SE menyampaikan " beliau merasa bangga atas terbentuknya organisasi atau komunitas generasi muda anti narkoba yang mau menjadi relawan dalam rangka memerangi dan memberantas peredaran narkoba khususnya di Kecamatan Linggo Sari baganti.
Sebuah ucapan motivasi juga disampaikan anggota DPRD kabupaten Pesisir Selatan yaitu bapak Novermal,SH, M.H, beliau berpesan dengan adanya generasi muda Kampung anti narkoba pasar lama ini diharapkan untuk bisa bergerak dan bekerja sama sesuai dengan tugas dan fungsi dari tujuan dibentuknya Kampung anti nararkoba ini.
Sementara itu, Kapolres Pesisir Selatan AKBP Derry Indra S.I.K., M.H. mengungkapkan kampung tangguh bebas narkoba ini dibentuk sebagai komitmen Polres Pesisir Selatan dalam mendukung program Pemerintah, salah satunya memberantas penyalahgunaan narkotika. dengan membentuk Kampung Anti Narkoba sekaligus memberikan edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat tentang bahaya narkotika dan obat-obatan terlarang lainnya," kata Kapolres.
Kapolres menyampaikan pendirian kampung Anti Narkoba bukan semata-mata hanya seremonial saja. Namun, didalamnya ada kegiatan penyuluhan kepada masyarakat terkait bahaya narkoba. Ini adalah langkah kecil tetapi sangat penting untuk menciptakan masyarakat yang lebih aman dan bebas dari penyalahgunaan narkoba. Selanjutnya beliau juga berpesan kepada relawan agar dapat bekerja sama dengan pihak kepolisian serta lingkungan masyarakat untuk saling berbagi informasi tentang jika adanya kegiatan transaksi narkotika.
Acara ditutup dengan penandatanganan pembubuhan tandatangan komitmen bersama oleh aparat pemerintah setempat, tokoh masyarakat, TNI , Kepolisian serta penyerahan SK dari pengurus generasi muda Kampung anti narkoba Pasar Lama kepada bapak Kapolres kabupaten Pesisir Selatan.